Yogyakarta, www.jogjatv.tv Di tengah polemik keberadaan becak motor atyau bentor, Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti, kedapatan tengah menjajal bajaj BBG di halaman Balaikota Yogyakarta, Minggu (18/10). Saat ditemui wartawan, Haryadi mengaku hanya mencoba menaiki kendaraan berbahan bakar gas tersebut dan belum memiliki rencana apa pun terhadapnya.
Menurut Haryadi, bajaj BBG yang dikenal sebagai bajaj biru pengganti bajaj oranye di Jakarta tersebut berpotensi menjadi alternatif transportasi di Kota Yogyakarta. Bajaj tersebut cukup ringkas sehingga bisa mengakses jalan kecil hingga perkampungan dan cukup nyaman ditumpangi. Bagian dalam bajaj BBG relatif tenang meski mengusung mesin empat langkah berkapasitas 150 cc.
Haryadi menambahkan, dirinya belum tahu persis bajaj BBG yang dicobanya sudah memenuhi standar kelaikan jalan atau belum. Karena itu, ia ingin kendaraan tersebut diuji instansi terkait, yakni dinas perhubungan dan kepolisian. (Hari Atmaja)