Magelang, www.jogjatv.tv Kamis (11/2), suasana duka atas gugurnya Mayor Penerbang Ivy Safatillah menyelimuti SMA Negeri 3 Kota Magelang. Mayor Penerbang Ivy Safatillah, yang merupakan pilot pesawat tempur Super Tucano TNI AU yang jatuh di Malang, Jawa Timur pada hari Rabu (10/2), adalah salah satu alumnus dari SMA N 3 Magelang. Kepala SMA N 3 Kota Magelang, Joko Tri Haryanto, mengatakan, almarhum adalah salah satu siswa berprestasi dan dikenal baik dan sopan. Almarhum juga memiliki prestasi yang menonjol, terutama dalam pelajaran fisika, kimia, dan pendidikan jasmani dan kesehatan.
Sementara itu, guru bimbingan konseling, Agustina Eko Wati, mengaku sedih atas kehilangan salah satu mantan siswanya yang cukup dikenal dekat dengan karena pribadinya yang baik. Hingga kini, Agustina masih hafal sosok almarhum karena nama almarhum yang cukup unik dibanding dengan siswa-siswa lainnya.
Mayor Penerbang Ivy Safatillah lahir di Tuban pada tanggal 9 April 1979. Almarhum merupakan siswa pindahan dari Tuban, dan masuk ke kelas dua di SMA Negeri 3 Kota Magelang. (Yuki Pramudya)