Pelantikan Calon Terpilih Di Bulan Juni Dinilai Terlalu Lama

Admin | Rabu, 23 Desember 2015 19:05

Purworejo, www.jogjatv.tv Agus Bastian dan Yuli Hastuti pasangan calon nomor urut 3 akhirnya ditetapkan oleh KPU Purworejo sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih pilkada purworejo 2015.

Penetapan Agus Bastian dan Yuli Hastuti dilakukan KPU Purworejo melalui rapat pleno dengan dihadiri Penjabat Bupati, Kapolres, Dandim, Panwas serta Ketua Parpol Pendukung Paslon dan Panitia Tingkat Kecamatan. Agus Bastian dan Yuli Hastuti ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih setelah dinyatakan memperoleh suara terbanyak yakni 183.687 suara pada pilkada 2015 lalu.

Dalam kesempatan tersebut Penjabat Bupati mengatakan bahwa kemenangan Agus Bastian dan Yuli Hastuti merupakan kemenangan seluruh Rakyat Purworejo sehingga diharapkan kedepan dapat membawa Purworejo ke arah yang lebih baik.

Sementara itu Agus Bastian Calon Bupati terpilih dalam keterangan mengaku akan memetakan prioritas untuk membangun purworejo, salah satunya membenahi birokrasi. Namun pekerjaannya akan mengalami keterlamatan, pasalnya pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih baru akan dilakukan pada Bulan Juni 2016. ( Pambudi Nugraha )

Artikel Terkait

Provokasi Pawadan Agama

22 Desember 2015 19:31

Pengetan Hari Ibu

22 Desember 2015 19:29