Magelang, www.jogjatv.tv Kepala staf Kodam 17 Cenderawasih, Brigjen TNI Herman Asaribab yang ditemui saat mengantarkan jenazah Letkol Anumerta Jhon de Fretes di rumah duka, menyatakan TNI sudah mengantongi identitas pelaku penembakan. Brigjen Herman Asaribab menyatakn pelaku penembakan merupangan anggota separatis Organisasi Papua Merdeka dari kelompok Kosmos Wakabori. Saat ini TNI dan Polri masih terus melakukan penyisiran di Distrik Kasonaweja Kabupaten Mamberamo yang merupakan rute pelarian para pelaku penembakan.
Sementara itu, meski sempat terjadi penembakan yang mengakibatkan tewasnya anggota TNI, Brigjen Herman Asaribab menyatakan situasi di Papua saat ini tetap kondusif. Aksi penyerangan tersebut dilakukan hanya untuk membuat gaduh mengingat Organisasi Papua Merdeka menganggap 1 Desember merupakan hari ulang tahun mereka. (Yuki Pramudya)