Kepala Desa Dihimbau Tidak Takut Gunakan Dana Desa

Admin | Rabu, 07 Oktober 2015 20:10

Sragen, www.jogjatv.tv Dalam pembukaan sosialisas dana desa di Ruang Sukowati Pemda Sragen, Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo menghimbau para kepala desa untuk tidak takut menggunakan dana desa untuk pembangunan desa. Marsdiamo menyakini para kepala desa di Kabupaten Sragen sudah berpengalaman dalam pengelolaan anggaran, sehingga tidak mengalami kesulitan dalam pengelolaan dana desa. Lebih jauh, Wamenkeu menilai Kabupaten Sragen cukup baik dalam penyerapan anggaran dana desa, yang saat ini telah mencapai 60%, atau diatas rata- rata penyerapan secara nasional. Mardiasmo meyakini dana desa bisa terserap 100%, karena dalam penyaluran dana desa, pemerintah pusat tidak akan mempersulit desa.

Senada dengan wamenkeu, anggota DPR RI Muhamad Hatta, yang ikut mendampingi kunjungan wamenkeu ke Sragen, mengatakan agar para kepala desa tidak perlu khawatir dalam melaksanakan dana desa asalkan sesuai dengan peraturan yang ada.

(Heru Kristianto)

Artikel Terkait