Solo, www.jogjatv.tv Senin (21/9), petugas dari Dinas Peternakan Kota Solo melakukan pemeriksaan hewan kurban di sejumlah tempat penjualan hewan di Kota Solo, Jawa Tengah. Dalam pemeriksaan di pasar hewan wilayah Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, petugas menemukan banyak kambing kurban yang mengidap penyakit mata. Agar tidak menular ke hewan yang lain, tim dari Dispertan kemudian memberikan obat tetes mata kepada kambing yang terjangkit. Selain itu, petugas juga memberikan semprotan anti bakteri ke hewan kurban sapi.
Selain hewan kurban yang berpenyakit, petugas juga mendapati adanya hewan kurban yang belum cukup umur untuk dikurbankan.
Sementara itu menurut pedagang hewan kurban, tahun ini penjualan hewan kurban cenderung menurun. Hal ini dimungkinkan karena dampak ekonomi dalam negeri yang tengah mengalami kelesuan. (Heru Kristianto)