Denpom Solo Razia Dompet Tukang Becak

Admin | Senin, 05 Oktober 2015 20:58

Solo, www.jogjatv.tv Memperingati Dirgahayu ke-70 Tentara Nasional Indonesia, Detasemen Polisi Militer IV Solo menggelar razia yang menyasar para penarik becak. Dalam razia yang dinamai Operasi Kantong Kempes ini, anggota polisi militer menghentikan para penarik becak yang lewat, serta memeriksa dompet mereka. Pemeriksaan tersebut bukanlah untuk melihat kelengkapan surat-surat, melainkan untuk melihat isi dompet para penarik becak. Penarik becak yang kedapatan tidak membawa uang sama sekali, dompetnya diisi dengan uang sejumlah Rp 20.000,00 oleh anggota denpom. Selain memberi sumbangan, anggota denpom juga memberi sanksi tambahan dengan mewajibkan para penarik becak untuk makan bersama sebelum kembali bekerja.

Kegiatan simpatik Denpom IV Solo tersebut ditanggapi positif oleh para penarik becak. Sejumlah penarik becak mengaku senang dan merasa memiliki kedekatan dengan anggota TNI.

Anggota CPM Denpom IV Solo, Kopral Kepala Partika Subagyo, kegiatan peringatan dirgahayu ke-70 TNI ini merupakan simbol kedekatan dan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. (Heru Kristianto)

Artikel Terkait