Purworejo, www.jogjatv.tv KPU Purworejo Rabu (9/12) mulai melakukan entri data formulir C-1, yang diserahkan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK. Ketua KPU Purworejo, Dulrokhim, menuturkan, hasil entri data dapat diakses langsung oleh semua pihak, karena telah diunggah dalam laman website KPU Purworejo. Hasil entri juga diperlihatkan di layar proyektor yang dipasang di halaman depan kantor KPU setempat. Proses entri data dan scan form C-1 rencananya akan dilakukan selama tiga hari kedepan.
Berdasarkan hasil scan dan entri data formulir c-1, untuk sementara pasangan nomor urut tiga, Agus Bastian-Yuli Hastuti unggul dengan perolehan sebanyak 13.327 suara (48,41%); pasangan nomor urut dua, Hamdan-Suhar meraih sebanyak 8.042 suara (29,21%) dan pasangan nomor urut satu, Nurul-Budi Sunaryo meraih sebanyak 6.160 suara (22,38%).
Aksi Cukur Gundul Relawan Paslon No 3
Purworejo, www.jogjatv.tv Meski KPU belum mengumumkan pemenang pilkada Purworejo 2015, puluhan pendukung serta relawan paslon nomor 3 Agus Bastian-Yuli Hastuti menyambut perolehan hasil sementara dengan melakukan aksi cukur gundul massal. Hal ini mereka lakukan sebagai pemenuhan janji atau nazar yang mereka ucapkan dari sebelum pemungutan suara.
Aksi cukur gundul massal dilakukan di kantor DPC Demokrat Purworejo, Jawa Tengah. Secara serentak, puluhan relawan mencukur gundul secara bergantian dengan mesin cukur rambut. Imam Rohadi, salah satu pendukung paslon nomor 3, berharap kemenangan Agus Bastian-Yuli Hatsuti dapat menjadikan Purworejo sukses dan lebih baik lagi. (Pambudi Nugraha)