Gunungkidul, www.jogjatv.tv Kabupaten Gunungkidul selain belalang goreng juga memiliki kuliner ekstrem lainnya yakni peyek puthul, puthul merupakan hama tanaman yang muncul setiap musim penghujan.
Untuk mengantisipasi tanaman agar tidak rusak, Warga Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Gunungkidul, melakukan perburuan hama penthul dengan bermodalkan oncor, ratusan warga serentak memunguti puthul yang berada di lahan tanaman padi. Setelah puthul tersebut terkumpul warga kemudian mengolahnya menjadi peyek dengan menggunakan bumbu sederhana namun rasanya sangat gurih karena hewan puthul ini memiliki protein yang sangat tinggi.
Salah satu pendamping petani, Sugondo, mengatakan hama puthul ini sangat mematikan tanaman dan sampai saat ini belum ada vaksin yang mampu mematikan hama tersebut, sehingga para petani membasmi dengan cara memunguti dan ada sebagian warga yang memanfaatkan hewan puthul ini untuk di jadikan peyek. ( Anjar Ardityo )