Solo, www.jogjatv.tv Guna mensosialisasikan pentingnya menjaga kelestarian satwa langka kepada masyarakat, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah menggelar pameran satwa langka yang ditangkar di balai tersebut. Setidaknya ada ratusan satwa langka hasil penangkaran yang dipamerkan di acara sehari yang digelar di Taman Balekambang tersebut. Penjabat Walikota Solo, Budi Suharto, mengapresiasi upaya sosialisasi yang dilakukan BKSDA Jawa Tengah tersebut. Menurutnya, upaya tersebut berguna untuk mendidik masyarakat mengenai jenis-jenis satwa yang dilindungi, serta pentingnya melakukan konservasi alam untuk menjaga keberadaan satwa langka. Kegiatan tersebut juga diharapkan dapat memberi pengertian kepada masyarakat bahwa mereka bisa memelihara satwa dilindungi, namun dengan syarat satwa tersebut merupakan hasil penangkaran.
Beberapa satwa yang ikut dipamerkan dalam ajang tersebut antara lain jalak bali, kakak tua paruh bengkok, jambul kuning dan nuri bayan.
Direktur Konservasi Keanekaragaman Hayati Kementrian Lingkungan Hidup, Bambang Dahono Aji menjelaskan, pemerintah memiliki target untuk meningkatkan 2 hingga 10 persen setiap tahunnya untuk penangkaran satwa-satwa langka agar tidak terjadi kepunahan, serta mencegah aksi pencurian dan penyelundupan hewan yang dilindungi negara. (Sazadi Abdillah)